oleh

Cuaca Buruk, Pesawat Yang Ditumpangi Bupati Busel Tujuan Kendari Mendarat Di Makassar

-Head Line-17.401views

Makassar, HarapanSultra.COM | Akibat cuaca yang kurang bagus, Pesawat dengan nomor penerbangan IW@1318 jenis ATR75-500 yang membawa penumpang sekitar 60 orang dari Kota Bau-Bau menuju Kota Kendari batal mendarat di Bandara Haluoleo Kendari.

Salah Satu Penumpang pesawat, Abady Makmur mengatakan bahwa menurut jadwal Pesawat yang ditumpanginya bersama Bupati Buton Selatan, H. La Ode Arusani bersama ajudan dan Kepala Badan Keuangan Daerah Kabupaten Buton Selatan, Laode Karman serta Sekretaris Dinas Perikanan Kabupatrn Buton Selatan terbang dari Bandara Betoambari Bau-Bau pukul 13.40 dan akan mendarat di Bandara Haluoleo kendari, pukul 14.40 Wita.

Namun sekitar pukul 14.40, tiba tiba Ada pemberitahuan dari pilot bahwa cuaca di kendari tidak bagus dan jarak pandang hanya 2 km.

” Ada pemberitahuan dari pilot bahwa saat ini pesawat sedang berputar putar disebelah timur Bandara Haluoleo Kendari dan berdasarkan informasi dari Bandara Haluoleo Kendari, bahwa cuaca akan kembali normal dalam 30 menit kedepan,” Tutur Abady menirukan penyampaian Pilot.

Sekitar satu jam atau pukul 15.40 pilot kemudian mengumumkan bahwa untuk alasan keselamatan pesawat harus mendarat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar untuk mengisi BBM. (AM)

 

BACA JUGA BERITA MENARIK LAINNYA