oleh

Guna Perbaikan Kinerja Pengawasan Pemilu, BAWASLU Busel Gelar Rapat Koordansi

-Head Line, POLITIK-14.280views

Batauga, Harapan Sultra. Com-Dalam rangka peningkatan kinerja dalam melakukan pengawasan Penyelenggaran Pemilu, Pihak Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Buton Selatan terus melakukan upaya perbaikan kinerja. Hal ini ditandai dengan digelarnya Rapat koordinasi dengan mitra yang dilaksanakan di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Buton Selatan, di Batauga, Buton Selatan, Jumat, 27/9/2019.

Hal ini disampaikan Anggota Bawaslu Kabupaten Buton Selatan Hastun, S. Pd ketika di temui oleh Media Harapan sultra di sela sela pelaksanaan Rapat Koordinasi siang ini. Mantan Tenaga Pendamping Profesional Indonesia (TPPI) Kabupaten Buton Selatan ini menuturkan, bahwa Rapat Koordinasi Bersama Mitra kerja dihadiri oleh Anggota KPU Buton Selatan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kab. Buton Selatan, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kab. Buton Selatan,Para Camat se Kabupaten Buton Selatan, serta beberapa staf Sekretariat Bawaslu.
Adapun Tujuan rapat Koordinasi adalah untuk melakukan evaluasi terhadap Pelaksanaan Pemilihan Umum Tahun 2019 dan Pemuktahiran Data Pemilih berkelanjutan untuk Pemilu 2024

“Sebagai Lembaga Pengawas Pemilu, Bawaslu Buton Selatan, terus berupaya meningkatkan kinerja untuk Menyongsong Pelaksanaan Pemilihan Umum Tahun 2024,” ucapnya.

Untuk itu Lanjut Hastun bahwa menyelenggarakan Rapat Koordinasi dengan Mitra Kerja di Sekretariat Bawaslu serta di hadiri oleh Anggota KPU,Badan Kesbangpol, Dinas kependudukan dan Capil serta staf sekretariat Bawaslu.

“Tujuan yang kita ingin capai dalam pelaksanaan rapat hari ini adalah Untuk mengevaluasi terhadap pelaksanaan Pemilu tahun 2019,dan Persiapan pemuktahiran data pemilih berkelanjutan sebagai acuan untuk penyelenggaraan Pemilu serentak Tahun 2024,” ungkapnya

Laporan : Abady.

BACA JUGA BERITA MENARIK LAINNYA