oleh

Target Juara Pada Porprov XIII Kolaka, Persebana Perketat Latihan

Rumbia, Harapan Sultra.COM | Persatuan Sepak Bola Bombana (Persebana) kian memperketat latihan menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XIII yang diselenggarakan di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) pada akhir November tahun ini. Pasalnya Persebana yang merupakan juara I pada liga III antar Kabupaten di Sultra bakal mempertahankan gelarnya pada Porprov ini.

Ketua PSSI Bombana, Arsyad S. Pd saat ditemui ditempat latihan PS. Persebana yang bertempat di lapangan Taubonto Kecamatan Rarowatu mengatakan, latihan bakal dimaksimalkan sebab jadwal pertandingan sepakbola tinggal menghitung hari, dimulai tanggal 27 November ini. Olehnya itu, jadwal latihan diberlakukan pagi dan sore, didamping itu waktu yang semakin pasif membuat tim mesti bekerja keras agar mendapat hasil yang lebih maksimal saat pertandingan.

” Kami optimis juara I apalagi melihat latihan mereka (Pemain) mengalami perkembangan secara pesat. Jadi tidak mustahil untuk menang,” ujarnya

Segala persiapan lanjut Ketua Institut Karateka Indonesia (Inkai) Bombana ini, telah dipersiapkan secara matang baik mental maupun fisik. Apalagi mental juara liga III masih sangat melekat, sehingga dirinya berharap, tim Persebana mampu bermain dengan baik dan mendapatkan gelar juara pertama pada gelaran Porprov tahun ini.

” Mental juara telah kami miliki tinggal dipoles sedikit lagi maka tidak menutup kemungkinan menjadi pemenang Porprov dapat kita raih,” tutup Pria yang juga ketua NasDem Bombana. (Andi Hasman)

BACA JUGA BERITA MENARIK LAINNYA