oleh

Dua Warga Wakatobi Reaktif Positif, Selanjutnya Tunggu Tes Swab

-Harapan-11.724views

Wakatobi, HarapanSultra.com | Dua orang Warga Wakatobi, Sulawesi Tenggara reaktif positif Imunoglobulin G setelah dilakukan Rapid Test oleh tenaga medis setempat. Hal itu diungkapkan bupati Wakatobi saat Konferensi Pers, Minggu (26/4/2020) malam.

Dari riwayat perjalanannya, dua warga yang merupakan satu keluarga tersebut diintefikasi datang dari kalimantan dengan riwayat perjalanan menggunakan kapal pelni KM. Lambelu dan Dorolonda ke Wakatobi sejak 6-7 April lalu.

“Penumpang KM Lambelu dan Dorolonda sudah dilakukan pemeriksaan rapid test dan ternyata 50 persen dari 143 orang ini ada dua orang warga kita yang menurut hasil Rapid rest itu dinyatakan Positif IGG. Dua orang ini merupakan keluarga yakni perempuan 38 tahun dan dengan adenya laki-laki berumur 11 tahun,” Sebut Arhawi.

Arhawi melanjutkan, bahwa kendati hasil Rapid Test kedua orang tersebut menunjukan reaktif positif, Keduanya sudah melewati masa inklubasi selama 14 hari.

“Untuk menyimpulkan bahwa keduanya positif atau tidak keculai kita sudah lakukan tes swab,”jelasnya.

Menyambung  yang telah disampaikan Ketua tim gugus tugas, juru bicara gugus tugas, Muliaddin menjelaskan, hasil yang telah dilihat positif tersebut belum tentu menunjukan bahwa orang yang bersangkutan adalah benar-benar positif Covid-19.

Kendati demikian, dalam melakukan langkah pencegahan dini, pihaknya telah memeriksa beberapa orang yang telah melakukan kontak fisik dengan kedua orang tersebut.

“Anak dan suaminya juga ikut diperiksa dan hasilnya menunjukkan non reaktif itupun yang bersangkutan sudah melakukan isolasi mandiri,”katanya.

Begitupun dengan keduanya, tim gugus tugas pencegahan percepatan Covid-19 Kabupaten Wakatobi telah mengambil langkah sesuai protap penanganan Covid-19 dimana keduanya sudah dilakukan isolasi.

Laporan ; Samidin

BACA JUGA BERITA MENARIK LAINNYA